Tim TMMD terus menggesa pelaksanaan pembangunan semenisasi Jalan Desa Siberoba Kecamatan Gunung Toar, Kuansing.
“Saat ini sedang kita kerjakan, dan terus kita gesa,” ujar Pasi Ter Kodim 0302/Inhu Kapten Inf Bambang K Tarigan, Ahad (3/3/2019) siang kepada riauterkini.com.
Kapten Inf Bambang K Tarigan, mengatakan bahwa pekerjaaan ini merupakan sasaran Tim TMMD yang dikerjakan Personil Satgas TNI bersama dengan Masyarakat.
“Pekerjaan pengecoran semenisasi Jalan desa Siberoba Kecamatan Gunung Toar ini, masih dalam tahap pengerjaan,” ungkapnya.
Menurut, Bambang dalam kegiatan ini masyarakat sangat antusias dan saling bergandengan tangan dengan para Prajurit TNI. Terutama sasaran pekerjaan fisik dan ini menurutnya tadak terlepas dari arahan pimpinan.
“Tentunya dengan pekerjaan ini kita meginginkan hasil yang maksimal dan dapat terselesaikan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan,” pungkas Kapten Bambang K Tarigan.